Press Release Webinar Geografi 2022

     Webinar Geografi merupakan salah satu program kerja dari Departemen Edukasi BEMP Pendidikan Geografi dan Geografi FIS UNJ yang memiliki nilai, pengetahuan, serta ilmu baru. Acara ini diselenggarakan oleh BEMP Pendidikan Geografi dan Geografi, Fakultas Ilmu Sosial, Universitas Negeri Jakarta dimana untuk pertama kalinya dua BEMP berkolaborasi dalam acara Webinar Geografi 2022 di kepengurusan baru. Tema acara Webinar Geografi 2022 ini adalah "Mengembangkan Adaptasi Masyarakat Dalam Menghadapi Anomali Cuaca Sebagai Dampak Dari Perubahan Iklim". Tema tersebut tentunya memiliki makna untuk mengembangkan serta mengadapatasikan perilaku masyarakat dalam transisi anomali cuaca yang terus berubah diakibatkan dari adanya perubahan iklim yang terjadi di muka bumi ini. Acara ini memiliki tujuan untuk mewadahi dan sebagai sarana sosialisasi pemateri terhadap para masyarakat agar lebih mempersiapkan perilaku terhadap perubahan anomali cuaca yang seringkali berubah tanpa mengenal waktu.

    Webinar Geografi 2022 memiliki serangkaian acara sebelum mencapai hari acara puncaknya yang diselenggarakan pada Sabtu, 3 September 2022. Kegiatan ini dimulai dari diadakannya lomba tulis essay dan lomba membuat poster dengan tema tersebut. Perlombaan ini dibuka dari tanggal 6 Agustus 2022 hingga 22 Agustus 2022 namun diperpanjang hingga 16 September 2022. Pengumuman juara dari perlombaan ini jatuh pada 17 September 2022. 

   Webinar Geografi 2022 dilaksanakan secara daring dikarenakan pandemi Covid-19 yang tidak kunjung usai serta disarankan oleh pembimbing ORMAWA dari masing-masing BEMP untuk fleksibilitas peserta dan pemateri yang bisa diikuti dari setiap tempat dan dimana saja. Acara ini diikuti oleh 210 partisipan dimana terdiri dari dosen, mahasiswa program studi pendidikan geografi, mahasiswa program studi geografi, dan guru-guru geografi diseluruh sekolah Indonesia. Panitia acara Webinar Geografi 2022 ini berasal dari BEMP Pendidikan Geografi dan Geografi FIS UNJ dari angkatan 2020-2021. 

    Webinar Geografi 2022 diselenggarakan pada Sabtu, 3 September 2022. Acara dimulai pada 08.45 WIB untuk pengkondisian peserta di Whatsaap Group untuk melakukan transisi ke aplikasi Zoom Meeting dan Live YouTube di akun kanal BEMP Pendidikan Geografi jika Zoom Meeting sudah melebihi batas maksimum. Pukul 09.00 WIB, acara dimulai oleh Amelia dan Andika sebagai Master of Ceremony. Dilanjutkan dengan tilawah yang dipandu oleh Alfian Budianto, sambutan ketua pelaksana Webinar Geografi 2022, Karensian dilanjutkan sambutan koor program studi geografi oleh Dr. Sucahyanto, M.Si. Wakil Dekan III, Dr. Abdul Haris Fatgehipon, M.Si memberikan sambutan serta membuka acara Webinar Geografi 2022. Pemaparan materi pertama dilaksanakan pada pukul 09.40 WIB dengan pembacaan CV moderator dimana moderator pemateri ini adalah Rayuna Handawati, S.Si., M.Pd yang merupakan salah satu dosen program studi pendidikan geografi dan geografi FIS UNJ. Pembacaan CV Pemateri I dilakukan oleh moderator dan dilanjutkan dengan pemaparan materi I oleh Kadarsah, M.Si yang dilanjukan dengan sesi tanya jawab dan diskusi dan diakhiri dengan penyerahan sertifikat dan plakat simbolis secara daring serta melakukan dokumentasi bersama dengan pemateri hingga peserta. Pemaparan materi II dilaksanakan pada pukul 10.40 WIB dengan pembacaaan CV pemateri II oleh moderator dan dilanjutkan dengan pemaparan pemateri II oleh Ferrari Pinem, S.Si., M.Si yang dilanjutkan dengan sesi tanya jawab dan diakhiri dengan penyerahan sertifikan dan plakat simbolis secara daring serta melakukan dokumentasi bersama dengan pemateri dan peserta. Acara diakhiri dengan pengisian angket dari BLMP Pendidikan Geografi dan DPM Geografi untuk menilai acara yang berlangsung pada hari tersebut yang dilanjutkan dengan foto dokumentasi bersama di Room Zoom Meeting dan ditutup oleh Master of Ceremony

sefs
Sambutan oleh Koor Program Studi Geografi, Dr. Sucahyanto, M.Si

Sambutan dan Pembukaan Acara Webinar Geografi 2022 oleh Wakil Dekan III, Dr. Abdul Haris Fatgehipon, M.Si

Pemaparan Materi I oleh Kadarsah, M.Si

Penyerahan Sertifikat dan Plakat Simbolis Secara Daring Oleh Ketua Pelaksana

Pembacaan CV Pemateri oleh Moderator

Pemaparan Pemateri II oleh Ferrari Pinem S.Si., M.Si

Sesi Tanya Jawab dan Diskusi Pada Pemaparan Pemateri II dengan Moderator

Penyerahan Sertifikat dan Plakat Simbolis Secara Daring Oleh Ketua Pelaksana

Penutupan Acara Webinar Geografi 2022 oleh Master of Ceremony

    Dengan demikian, pelaksanaan acara Webinar Geografi 2022 telah selesai dilaksanakan. Diharapkan selesainya acara ini, para peserta dapat mengapdatasikan dan merubah perilaku selama anomali perubahan cuaca yang selalu berubah-ubah tanpa waktu yang jelas dan semoga menambah wawasan baru tentang adanya perubahan iklim tersebut.





Komentar

Postingan populer dari blog ini

Press Release Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru Pendidikan Geografi

OPEN HOUSE BEMP GEOGRAFI 2017-2018

OPEN HOUSE BEMJ GEOGRAFI UNJ PERIODE 2015-2016